-->
    |


Ini Alasan Warga Desa Capalulu Tolak CV. Az-zahra

 

Warga Desa Capalulu, Sahrul Ipa

SANANA,- Masih belum puas menggarap hutan Desa Wailoba, Perusahaan Loging CV. Az-zahra mulai kembali beraksi membujuk warga Desa Capalulu, Kecamatan Mangoli Tengah, Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) guna meminta izin operasi kayu di Kepala Desa Capalulu. 

Mengetahui hal itu, Sahrul Ipa warga Desa Capalulu menegaskan, dirinya menolak keras apabila perusahaan CV. Az-Zahra yang bermodus perkebunan itu mau beroperasi di kawan hutan Desa Capalulu.

" Kan, sebelum ada CV. Az-zahra ada juga CV. Samalita yang pernah beroperasi di wilayah hutan Desa Capalulu. Saya pikir Perusahaan ini hanya berganti nama menjadi CV. Az-zahra tapi, modusnya sama yakni bermodus perkebunan tapi hasilnya nihil, " bebernya kepada Reportmalut.com, Senin (05/07). 

Bahkan, Alumni Mahasiswa Universitas Muhammadiyah itu mengungkapkan, meskipun terdapat perusahaan namun masyarakat sendiri bakal tak tahu berapa keuntungan diberikan perusahaan kepada mereka. Tentu bukan saja itu, dampak perusahaan Loging cukup besar dimana suatu saat nanti bisa terjadi banjir besar yang menghantam tanaman maupun pemukiman warga Desa Capalulu. 

" Pertimbangan itulah sehingga kami masyarakat tetap menolak perusahaan Loging yang sudah memberikan signal ke warga. " Tandasnya. 

Lanjut Sahrul, meskipun kawasan yang menjadi target perusahaan di kawasan Dusun Waidanas tapi selaku manusia tetap menolak. Betapa tidak, jika datangnya hujan deras akan terjadi banjir yang bersumber dari kali yang dinamakan warga setempat, Waiselawui dan Waisafaku yang akan meluap secara agrsif  dan mengancam warga sekitar.  

Apalagi Sahrul bilang, kawasan hutan capalulu ini sudah 4 perusahaan yang beroprasi sehingga menjadi ketakutan tersendiri karena hutan semakin gundul maupun ketahanan air di gunung pun mulai tidak ada sehingga dengan mudah terjadi banjir yang mangakibatkan kerusakan tanaman dan pemukiman warga. 

" Sekali lagi dengan tegas kami masyarakat Desa Capalulu menolak perusahan CV.  Az-Zahra yang ingin beroperasi di Kawan hutan Desa Capalulu, " tutup Sahrul. (KS).

Komentar

Berita Terkini