-->
    |


Bupati Sula dan OPD Bagikan Santunan Kepada Anak Yatim dan Janda


SANANA, Reportmalut.com - Bupati Kabupaten Kepulauan Sula  Hj. Fifian Adeningsi Mus didampingi OPD membagikan santunan kepada janda dan yatim piatu di Istana Daerah (ISDA), Desa Faugudu, Kecamatan Sanana. Minggu, (17/03)

Bupati Kepulauan Sula Hj. Fifian Adeningsi Mus, dalam sambutannya mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa dan memohon maaf kepada warga Kepulauan Sula atas segala kesalahannya. 

" Saya mohon maaf yang sebesar-besarnya atas segalah kesalahan yang sengaja maupun tidak di sengaja dalam kegiatan sehari-hari maupun kegiatan pemerintah daerah yang tidak berkenan di hati masyarakat Kabupaten Kepulauan Sula," Ucapnya.

Bupati berharap, apa yang diberikan kepada ibu-ibu dan anak yatim hari ini bisa bermanfaat karena merupakan sedekah dari pemerintah daerah.

"Kegiatan berbagi santunan di bulan suci Ramadan ini sudah menjadi  kegiatan rutinitas kami  yang akan dilaksanakan setiap bulan Puasa. Untuk itu, Saya berharap semoga kita diridohi oleh Allah SWT sehingga kita tetap sehat dalam menjalan ibadah puasa hingga bertemu kembali di Hari Raya Idul Fitri," tutupnya. (Noah)




Komentar

Berita Terkini