-->
    |


2.422 Orang Menerima Bantuan PKH Di Kab. Sula


SANANA- Sebanyak 2.422 orang di Kepulauan Sula mendapat Bantuan Sosial (Bansos) berupa program keluarga harapan(PKH). Hal ini di sampaikan oleh Kadinsos, Rifai Masuku saat di temui sejumlah awak media, selasa (02/04).

Dalam proses penyaluran (PKH) dan Rastra pada tahun 2019, Rifai menjelaskan, Dinsos telah membuat, Memorandum Of Understanding (MOU) dengan pihak Kepolisian RI khususnya Polres Kabupaten Kepulauan Sula untuk dapat mengontrol proses penyaluran di setiap wilayah. " Ini sudah menjadi aturan Kementerian bahwa pihak Kepolisian dan kami, pihak Dinas Sosial harus bersama-sama mengawal bansos dalam bentuk apapun sehingga tidak ada penyelewengan dan  menyalahi aturan yang ada di saat distribusi". Ungkap Rifai.

Sejak Selasa kemarin Dinsos rencananya mengadakan distribusi di dua Kecamatan khususnya di Kecamatan Sanana dan Kecamatan Sanana Utara. Dalam melakukan penyaluran Dinsos akan mengusahakan sebelum masuk minggu tenang pemilu seluruh bantuan sudah di distribusi. " Menyangkut distribusi bansos, kami dari Dinsos tetap tidak menyalahi aturan,  menjalankan sesuai mekanisme yang ada. Kami juga sudah menyurat ke Kepolisian untuk bisa memantau jalannya distribusi bansos, ujar Rifai.(KS)
Komentar

Berita Terkini