-->
    |

Menjelang Pemilu Serentak 2024, Bawaslu Kepsul Gelar Seminar Refleksi Kinerja


Reportmalut.com - Badan Pengawasan Pemilihan Umum (BAWSLU) Kabupaten Kepulauan Sula, Gelar Seminar Refleksi Kinerja Bawaslu dalam Mendukung Kepuasan Publik menjelang tahapan Pemilu Serentak Tahun 2024, Kamis, (15/12/2022)

 Bawaslu Kepsul mensosialisasikan kinerja Bawaslu guna guna memberikan pemahaman terkait fungsi kontrol pengawasan pemilu  terhadap berbagai elemen masyarakat yang ada di wilayah setempat.

Ketua Bawaslu Kabupaten Kepulauan Sula, Iwan Duwila, menyampaikan dalam tahapan pemilihan kali ini pihak Bawaslu ingin elemen masyarakat juga harus melibatkan diri bersama-sama mengawasi tahapan pemilihan.

Iwan bilang, jika elemen masyarakat tidak terlibat dalam pengawasan pemilu dan kemudian hanya diharapkan kepada Bawaslu maka akan terjadi hal hal tidak diinginkan bersama seperti money politik terdapat kecurangan dalam pemilihan dan lain lain.

" Keterlibatan dan partisipasi masyarakat dapat membantu Bawaslu dalam hal ini jika ada oknum yang melakukan  pelanggaran pemilu.  Masyarakat dengan cepat dapat melaporkan ke Bawalu," ujarnya.

Iwan berharap, kedepan semua OKP dan organisasi kepemudaan yang di Kabupaten Kepulauan Sula bisa bekerjasama dengan Bawaslu untuk sama-sama memantau tahapan Pemilihan 2024 

Perlu diketahui, peserta yang mengikuti kegiatan Seminar Refleksi kinerja Dalam Mendukung Kepuasan Publik Menjelang Tahapan Pemilu Serentak Tahun 2024 sebagai Berikut


1. PC PMII Kabupaten Kepulauan Sula

2. PC IMM Kabupaten Kepulauan Sula

3. DPD GMNI Kabupaten Kepulauan Sula

4. HMI Kabupaten Kepulauan Sula 

5. PC KMMI Kabupaten Kepulauan Sula

6. BEM STAI Babussalam Sula, (NH)

Komentar

Berita Terkini