-->
    |



Kedatangan Jamaah Haji Sanana di Sambut Hangat Wakil Bupati


SANANA, Reportmalut.com - Sejumlah Jamaah Haji asal Kabupaten Kepulauan Sula, Provinsi Maluku Utara (Malut), tiba di Pelabuhan Sanana, Kamis (4/7/2024).

Saat tiba di pelabuhan Sanana, para jamaah haji disambut dengan penuh haru oleh sanak keluarga yang telah menunggu sejak pagi.

Wakil Bupati Kepulauan Sula, Saleh Marasabessy, turut hadir menjemput kedatangan para jamaah haji. Mewakili Bupati, ia menyampaikan selamat datang ke tanah kelahiran Kepulauan Sula bagi para “tamu-tamu Allah”.

“Alhamdulillah, semua jamaah haji asal Sula dalam keadaan sehat walafiat. Atas nama pribadi, masyarakat, dan Pemkab Kepulauan Sula, saya mengucapkan selamat datang dan kembali ke tanah air di Sula. Tentu hati para tamu-tamu Allah pasti merasakan kebahagiaan yang mendalam karena telah menyempurnakan ibadah yang tidak mudah dijalankan oleh semua umat Islam,” tambahnya.

Ia berharap, keberadaan para jamaah haji dapat memberikan pengaruh positif dan menjadi panutan yang baik, sekaligus sebagai motivator yang dapat memberikan pencerahan spiritual kepada keluarga dan masyarakat di sekitarnya.

“Setelah kembali ke lingkungan masing-masing, bapak dan ibu jamaah haji harus memberikan energi positif untuk kemaslahatan umat di sekitar,” ucapnya.

Atas nama Pemkab Sula, Saleh juga memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada panitia pelaksanaan penjemputan Jamaah Haji Kepulauan Sula. 

“Kepada pihak Kementerian Agama, tim kesehatan, maupun semua pihak yang terlibat langsung dalam (PPIHD) Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Daerah,” tuturnya. (Noah)

Komentar

Berita Terkini