Wabup Sula Bukber dan Jalin Silaturahmi Dengan Keluarga Besar AHM
SANANA-Wakil Bupati Kepulauan Sula, Zulfahri Abd. Duwila menghadiri acara buka puasa bersama (Bukber) serta menjalin silahturahmi dengan keluarga besar Ahmad Hidayat Mus (AHM) di Kediaman mantan Bupati Sula tersebut kemarin, Kamis (23/05).
Wabup mengatakan bahwa, bukan karena kapasitasnya selaku Wakil Bupati maupun Ketua Partai lalu harus mau menghadiri acara bukber tersebut, akan tetapi dirinya menyadari bahwa dirinya adalah orang sula." Mumpun sekarang bertepatan dengan bulan suci Ramadhan. Ditambah lagi, AHM adalah salah seorang mantan Bupati Sula jadi, wajar saya harus menghargai undangan keluarganya,"ujar Wabub.
Selain itu, Zulfahri, ketika di wawancarai sejumlah awak media menuturkan, selaku ketua DPD Partai PKS Kapulauan Sula, dirinya masih optimis mengikuti kontestasi di Tahun 2020 nanti sebagai calon Bupati." Meskipun PKS hanya menduduki 2 kursi di legislatif. Tetapi, masih ada partai lain yang bisa menjadi koalisi," katanya.
Menurut Politisi Partai PKS ini, tahapan pemilihan masih lama jadi, tidak menutup kemungkinan memberi peluang bagi partai yang lain untuk menentukan pilihan siapa pasangan calon wakilnya." selama belum masuk pendaftaran ke KPU, siapa saja masih memiliki kesempatan untuk memastikan pasangan yang bakal menjadi wakilnya, entah itu mau dari partai apa. Namun, dalam dunia politik hal yang tidak mungkin bisa menjadi mungkin," tandasnya.(KS)