-->
    |


Kadinsos Akui Gudang Bulog Akan Dibangun di Kepsul


SANANA-Berdasarkan peraturan Pemerintah (PP) Nomor 70 tahun 2016 tentang Penambahan Penyertaan Modal  Negara Republik Indonesia ke dalam modal Perusahaan Umum (Perum). Olehnya itu Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) mendapat kesempatan untuk membangun gudang Bulog. 

Kadis Dinas Sosial Kepsul, Rifai masuku, saat di konfirmasi awak media, Selasa (08/10) membenarkan bahwa Kepsul akan dibangun gudang Bulog dan pembangunan ini sangat bermanfaat bagi pihaknya.

Selain itu, terkait dengan program Bansos Rastra, sudah berubah ke bantuan pangan non tunai diakhir tahun 2019. Di mana program ini sangat membutuhkan ketersediaan bahan pangan khususnya beras dengan kualitas medium tapi dengan harga yang bisa dijangkau oleh masyarakat atau Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

"Meskipun diakhir tahun Rastra berubah menjadi non tunai, tetapi penyediaan pangan tetap ada, " ujarnya.

Tambah Rifai, Bansos Pangan Non Tunai dapat disalurkan per bulan, sehingga mempercepat rantai distribusi ke pelosok maupun pesisir yang mana selama ini distribusi Bansos Rastra harus melalui BULOG Sub Divre Ternate sehingga penyaluran membutuhkan waktu yang cukup lama serta menyesuaikan dengan kondisi cuaca laut.

" Jadi kalau kita di sula sudah ada gudang Bulog maka itu lebih mempermudah proses distribusi, " ungkapnya.(KS)
Komentar

Berita Terkini