-->
    |



Puluhan PKL Kepsul Terpaksa Pindah Akibat Pembangunan Drainase



Sanana-Puluhan Pedagang Kaki Lima (PKL) terpaksa harus pindah dikarenakan pembangunan drainase mengarah ke lapak yang mereka tempati. Para pedagang hanya pasrah menerima keadaan yang menimpah mereka dan tidak tau apa yang harus mereka perbuat. Apalagi menurut mereka, tempat yang disediakan pemerintah daerah Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) tidak layak.

Salah satu PKL yang berhasil diwawancarai mengaku geram dengan kebijakan Pemda yang selalu mereugikan mereka. “Sebenarnya mau mereka (Pemda) itu apa sehingga, setiap ada pembangunan kami yang selalu menjadi sasaran, " keluh Irma kepada awak media, Rabu(10/10).

Irma menambahkan, sebagai warga, mereka tetap mengikuti apa yang diatur oleh pemerintah. Tetapi, mereka juga sangat berharap agar jangan dipersulit karena mereka sebagai pedagang hanya mencari sesuap nasi.

" Kami mohon jangan buat kami jadi sengsara, " ucapnya dengan raut wajah sedih

Perlu diketahui, akibat titik pembangunan drainase yang masuk ke wilayah terminal  maka, Pihak Perhubungan kembali melakukan penataan pedagang di terminal baru tersebut.

Sementara, Plt, Kadis Perhubungan saat dikonfirmasi mengaku belum mendapat info soal PKL yang direlokasi di wilayah terminal tersebut. “ Saya baru tau infonya ini, besok saya akan tinjau lokasi”, ungkap Patti Buammona Plt, Kadis Perhubungan itu. (Ks)
Komentar

Berita Terkini